Solusi Bagi Madrasah Yang Menumpang UAMBN-BK – Banyak timbul pertanyaan mengenai status madrasah yang menumpang di madrasah lain. Pertanyaan tersebut yaitu tentang teknis aplikasi UAMBN-BK bagi madrasah yang menumpang sesama madrasah. Soalnya sistem data dan aplikasi UAMBN-BK sangat berbeda dengan UNBK.
Seperti contoh MTs A statusnya menumpang di MA B ketika itu MA B melaksanakan UAMBN-BK otomatis aplikasi UAMBN-BK sudah terisntall di server milik MA B, nah MTs A ini juga ingin melakukan simulasi dengan komputer server yang sama, karena satu server hanya bisa digunakan login oleh satu madrasah saja. Akhirnya MTs A tidak jadi melaksanakan UAMBN-BK.
Dari contoh diatas dapat kami simpulkan bahwa titik permasalahannya adalah pada Aplikasi UAMBN-BK untuk server yang hanya bisa digunakan login satu madrasah. Nah Bapak Ibu kami akan memberikan solusi terkait masalah tersebut, karena sangking banyaknya yang bertanya kepada kami permasalahan madrasah yang menumpang. Jadi kami berbagi pengalaman dengan harapan dapat membantu anda.
Daftar Isi
Solusi Madrasah Yang Menumpang UAMBN-BK
Ada dua opsi solusi menyelesaikan masalah tersebut, anda bisa memilih sesuka hati anda dan menentukan solusi tebaik. Baiklah berikut ini Solusi Madrasah Bagi Yang Menumpang UAMBN-BK, silahkan dibaca dan dicermati :
1. Menambah Komputer Server
Dikarenakan aplikasi UAMBN-BK ini tidak harus membutuhkan spesifikasi Komputer yang tinggi maka solusinya bagi madrasah yang menumpang yaitu menambah atau menggunakan komputer yang standart.
Mengapa Demikian ?
Karena kata tim pengembang yang disampaikan kepada Operator Kabupaten bahwa Aplikasi UAMBN-BK ini bisa berjalan di komputer dengan spesifikasi komputer Core2Duo dengan 20 Client. Jadi tidak perlu menggunakan komputer dengan spesifikasi dewa.
Jika madrasah mempunyai Komputer spesifikasi core i3 itu sudah bisa digunakan untuk UAMBN-BK dengan 40 client, bahkan menggunakan laptop juga bisa asal spek dan tau cara settingnya. Sehingga hanya bermodal server saja sedangkan clientnya masih menumpang.
2. Menginstall Dua Aplikasi Server UAMBN-BK
Solusi yang kedua ini merupakan solusi alternatif jika amat terpaksa tidak punya komputer yang cukup memadai dan hanya bisa bergantung pada madrasah yang ditumpangi.
Nah solusinya yaitu menginstall dua aplikasi server UAMBN-BK. Dengan dua aplikasi server UAMBN-BK kita dapat login dengan akun masing – masing di satu komputer server. Dengan demikian kita hanya menggunkan satu perangkat saja.
Perlu diketahui cara menginstall dua aplikasi server UAMBN-BK ada cara tersendiri bukan hanya sekedar install 2 kali. Namun ada step by step dan edit konfigurasi pada config aplikasi server UAMBN-BK.
Apakah Cara ini diperbolehkan ?
Tidak ada aturan dalam panduan UAMBN-BK tentang install dua aplikasi jadi cara ini diperbolehkan. Apalagi hanya edit konfigurasi saja tidak menjurus perbuatan kecurangan. Selama tidak menyalahgunakan file – file aplikasi UAMBN – BK maka aman – aman saja. Bahaya itu jika ada oknum yang menyalahgunakan aplikasi UAMBN-BK.
Dari kedua solusi diatas silahkan tentukan mana yang anda anggap palinng ekonomis. Dan tentunya pilihan terbaik atau hendak di koordinasikan dengan kepala madrasah.
Untuk cara isntalasi dua aplikasi server UAMBN-BK akan kami bahas pada posingan berikutnya. Daoakan saja admin tetap sehat sehingga dapat berbagi artikel yang bermanfaat. Terima kasih.