Masalah dan Solusi Verval Ijazah Format, Ukuran, Type, Dimensi, Gambar Tak Sesuai

Masalah dan Solusi Verval Ijazah Format, Ukuran, Type, Dimensi, Gambar Tak Sesuai.png
Masalah dan Solusi Verval Ijazah Format, Ukuran, Type, Dimensi, Gambar Tak Sesuai

Masalah dan Solusi Verval Ijazah Format, Ukuran, Type, Dimensi, Gambar Tak Sesuai – Selamat datang di SIMADRASAH. Pada kesemapatan kali ini akan membahas masih seputar SIMPATIKA yaitu terkait dengan permasalahan dalam melakukan Verval Ijazah S1/D4 pada Simpatika.

Bila kemarin sudah kami bahas masalah Universitas dan Prodi yang tidak ditemukan. Bila yang belum mengetahui silahkan pelajari lanjut pada artike berikut : Cara Mengatasi Verval Ijazah S1/D4: Data Prodi Tidak Ditemukan

Read More

Nah untuk kali ini permaslahan lainya yang ditemui pada verval Ijazah S1/D4 layanan Simpatika. Permasalahan yang muncul yaitu muncul peringatan ukuran file yang diunggah tidak sesuai, type file gambar salah, atau format parameter dimensi tidak valid. 

Kebanyakanya masalah tersebut terjadi pada saat melakukan Upload Scan Ijazah. Hal itu disebabkan karena file yang diupload tidak sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan pada Simpatika. Maka berikut ini sudah kami rangkum Masalah dan solusi mengatasi permasalahan tersebut.

Masalah dan Solusi Verval Ijazah S1/D4 Layanan Simpatika

Masalah Peringatan File Tidak Sesuai

Pertama masalah yang mungkin ada jumpai yitu terkait dengan maslaah file tidak sesuai. Hal ini disebabkan karena ukuran file belum sesuai dengan ketentuan yang ada. Sedangkan ketentuan file yang berlaku pada Simpatika adalah :

  • Ukuran file antara 200 KB hingga 1 MB (Ril nya dibawah 1 MB).
  • Ukuran minimal resolusi 96 dPi.
  • Format file yang diijinkan PNG, GIF, JPG, JPEG, dan PDF.
Masalah ukuran file tidak sesuai
Masalah ukuran file tidak sesuai

Dengan ketentuan tersebut muncul masalah File Tidak Sesuai berarti tandanya file belum sesuai dengan ketentuan. Bahwa file yang dijinkan harus benar – bernar sesuai degan ketentuan.

Solusi

Untuk permasalahan file tidak sesuai bisa diselesaikan dengan cara mengubah ukran panjangan dan lebar dokumen ( Foto/Scan Ijazah ). Dalam kata lain anda harus mengubah dimensi /resolusi gambarnya. Untuk cara mengubah ukuran, dimensi anda bisa menggunakan aplikasi editor gambar.

Anda bisa menggunakan aplikasi photoshop, Corel Drawa dan yang paling ringan Microsoft Picture Manager. Selain itu juga ada banyak aplikasi berbasis online untuk keperluan mengubah dimensi suatu gambar.

Selain itu anda juga bisa menggunakan aplikasi PAINT yang sangat mudah dan ringan digunakan. Aplikasi ini tidak perlu install karena sudah bawaan dari windows. Jadi anda tinagga pakai saja.

Gagal Simpan Format Dimensi Tidak Valid

Permalsahan yang kedua ini terjadi ketika hendak klik tombol simpan perubahan pada proses verval Ijazah S1/D4. Sehingga muncul pesan notifikasi  Ajuan Verval Ijazah S1/D4 Gagal disimpan. Format parameter dimensi hasil scan dokumen minimal 600 x 800 pixel tidak valid.

Masalah Format Parameter
Masalah Format Parameter

Jika terjadi sperti gambar diatas maka proses verval akan terhambat. Sehingga tidak bisa menyelesaikan verval hingg mendapat surat ajuan.

Solusi

Solusi jika memgalami masalahseperti gambar diatas adalah degan cara mengubah dimensi gambar hingga lebih dari 600 x 800 pixel. Jika masih kurang dari ukuran dimensi tersebut maka pesan masalah itu lagi.

Cara untuk mengubah ukuran agar dimensi gambar sesuai dengan aturan adalah sama menggunakan PAINT. Sebenarnya banyak aplikasi lainnya tetapi kita ambil saja mudahnya yaitu menggunakan paint yang tidak perlu instal.

Masalah Type File yang Diupload Harus Berjenis Gambar

Apabila ketika anda mengupload file scan Ijazah S1/D4 ternyata muncul peringatan tentang jenis file. Seperti gambar dibawah ini.

File Harus berjenis gambar
File Harus berjenis gambar

Muncul pesan Type File yang Diupload Harus Berjenis Gambar. Format file yang diijinkan adalah file dengan ekstensi PNG, GIF, JPG, JPEG, dan PDF. Maka berarti tandanya jenis file atau tipe file yang anda upload tidak sesuai dengan layanan Simpatika.

Solusi

Bagi anda yang mengalami permasalahan diatas maka silahkan ubah dulu jenis file kedalam bentuk file yang telah ditetapkan. File type tersebut diataranya kstensi PNG, GIF, JPG, JPEG, dan PDF.

Anda bisa mengubah tipe file dengan menggunakan beberapa aplikasi converter file seperti Photoshop, Corel Draw. Namun yang paling mudah adalah menggunakan paint.

Cukup dengan membuka filenya dengan paint kemudian save as kedalam salah satu format file ekstensi PNG, GIF, JPG, JPEG, dan PDF. Dengan demikian anda akan mendapat file yang sesuai dengan ketentuan pada layanan Simpatika.

Kesimpulan

Pada intinya semua permasalahan terjadi karena tipe file, ukuran file, dan dimensi file tidak sesuai dengan ketentuan layanan Simpatika. Sehingga mengakibatkan muncul pesan peringatan yang menghambat proses Verval.

Jadi untuk menghindari masalah – masalah diatas silahkan persiapkan file – file anda. Pastikan file sudah sesuai dengan ketentuan layana simptika pada proses verval Ijazah. Dengam demikian kemungkinan besar tidak akan mengalami permasalahan.

Baik itulah informasi tentang Masalah dan Solusi Verval Ijazah Format, Ukuran, Type, Dimensi, Gambar Tak Sesuai. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda yang sedang membutuhkan. Jangan lupa share artikel ini agar bermanfaat. Terimak Kasih.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *