Simadrasah.com , Kemenag Kebut Penyususan Modul dan Soal Seleksi PPPK Guru Agama -. Kementerian Agama terus bergegas menyusun modul dan soal seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerjauntuk Guru Agama.
Hal ini merupakan tindak lanjut dari penambahan kuota kuota sebanyak 27.303 untuk formasi guru agama. Kuota tersebut terdiri dari 22.927 guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dan sisanya untuk guru agama Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Khonghucu.
Perlu diketahui bahwa kuota diatas adalah diluar kuota 9.464 formasi guru agama yang tersedia di Kemenag. Sehingg penambahan ini cukup menjadi kabar gembira bagi Guru Agama dibawah nauangan Kementerian Agama.
Berdasarkan keterangan dari Direktur PAI Rohmat Mulyana, bahwa saat ini pihak Kementerian Agama telah bergerak cepat dalam menyusun modul dan soal seleksi PPPK untuk semua Agama. Tim pembuat modul dan soal seleksi PPPK Guru agama fokus menuntaskan agar sesuai dengan target yang telah ditentukan oleh PANSELNAS.
Penyususan Modul dan Soal Seleksi PPPK Guru Agama Dipercepat
Semenjak disetujuinya penambahan kuota untuk Guru Agama. Terdapat mekanisme dan prosedur yang harus diselesaikan yaitu, modul dan soal tes seleksi PPPK yang terus dipercepat penyusunannya agar cepat selesai. Hal ini berdasarkan keterangan Rohmat Mulyana sebagai ketua tim konsorsium penyusunan modul dan soal tes PPPK guru agama.
Hingga saat ini penambahan formasi belum bisa direalisasikan Pemerintah daerah karena Badan Kepegawaian Daerah (BKD) karena masih menunggu dari pusat. Menurut Rohmat Mulyana, hal ini sudah wajar karena tambahan formasi ini belum lama disetujui.
Selain itu penmabahan formasi tersebut dapat direalisasikan setelah Modul dan Soal Seleksi PPPK Guru Agama telah selesai. Maka dari itu penyusunannya dipercepat untu dapat segera disosialisasikan.
Setelah semuanya proses penyusunan selesai maka formasi untuk calon PPPK Guru agama sudah bisa dibuka. Untuk itu bagi Guru Agama Honorer tetap bersabar menunggu informasi resminya. Sembari itu bisa mempersiapkan diri dengan latihan – latihan yang bisa dicari di Internet.
“Pemerintah tetap berkomitmen untuk mengakomodir guru agama dalam penerimaan PPPK tahun ini”, kata Rohmat Mulyana.
Demikian informasi mengenai Kemenag Kebut Penyususan Modul dan Soal Seleksi PPPK Guru Agama. Semoag informasi ini membawa angin segar bagi Guru Agama Honorer. Jangan Lupa Share Berita ini agar kabar gembira ini melebar ke sesama guru. Terima Kasih.
Sumber : Kemenag.go.id
Penulis : simadrasah
Editor : simadrasah