Site icon Simadrasah

Cara Lengkap Memasang Transfer Response Pada CBT Admin UNBK

Cara Lengkap Memasang Transfer Response Pada Server CBT Admin UNBK – Memasang Transfer Response pada pelaksanaan UNBK sangatlah penting dan bisa diakatakan wajib. Karena Tranfer Response memiliki peran sebagai Backup Data jawaban peserta ujian pada saat siswa mengerjakan soal.

Sehingga dengan memasang Transfers Response secara otomatis melakukan Backup Data secara live/langsung saat peserta ujian mengerjakan soal. Secara umum Fungsi Tranfers Response adalah untuk membackup dan merestore kembali jawaban siswa sehingga saat ganti VHD siswa tidak kehilangan jawaban.

Menu Transfers Response ini terdapat pada CBT Admin / Exambro Admin yang berstatus AKTIF. Apabila server masih offline maka tidak dapat memasang Transfer Response. Selain itu untuk memasang Transfer Response dibutuhkan sebuah Flashdisk minimal 2Gb untuk menanmpung data hasil dari Transfer Response.

Kondisi penggunaan Tranfers Response

Kondisi atau penyebab digunakannya Transfer Respon adalah ketika VHD/HDD Server Utama rusak saat sesi Ujian berlangsung. Disinilah peran Transfers Respons digunakan hasil backup datanya.

Syarat – Syarat Restore Data dari Data Trasnfers Response

Untuk merestore/mengembalikan data pada saat sesi berjalan namun tiba – tiba VHD rusak atau terdapat masalah lainnya, maka sebelumnya perlu memenuhi beberapa syarat berikut :

  1. Sudah backup VHD/meng-copy VHD yang sudah disingkron sebelumnya
  2. Status Server Aktif
  3. Tidak ada Virus di PC Client
  4. Folder Sharing sudah aktif
  5. Diutamakan hanya menggunakan PC/Server yang sama, karena hanya ganti VHD hasil nackup singkron ( Wajib menggunakan VHD hasil backup singkron )

Dari syarat – syarat tersebut juga berkaitan dengan Backup VHD hasil singkron, oleh karena itu setelah anda sukses melakukan singkronisasi maka jangan lupa copy VHD hasil singkron tadi ke drive lain bisa berupa drive di pc tersebut atau drive Hardisk Eksternal.

Jika sudah memenuhi syarat – syarat yang telah disebutkan tadi maka proses restore data dari data Transfers Response bisa dilakukan. Tapi anda tidak boleh melakukannya sendiri harus koordinasi dengan Help Desk kabupaten setempat.

Baiklah mari kita lanjutkan pembahasan tentang Bagaimana Cara Mudah Memasang Transfer Response Pada CBT Admin UNBK dengan benar.

Cara Mudah Memasang Transfer Response Pada CBT Admin UNBK

Silahkan perhatikan tutorial yang kami berikan dibawah ini dengan teliti agar tidak ada langkah yang terlewatkan. Tutorial sudah kami lengkapi dengan gambar penjelas. Berikut tutorialnya :

Tahap 1

Tahap 2

Tahap 3

Bagaimana sahabat , sangat mudah bukan ? Jika masih silahkan tanyakan pada kami. Insya Allah jika bisa kami akan membantu. Jika bersedia diremote kami juga akan meremote server anda.

Jika dirasa tutorial yang kami berikan tedapat langkah yang salah, mohon segera informasikan ke kami untuk segara kami revisi.

Demikianlah tutorial tentang Cara Lengkap Memasang Transfer Response Pada CBT Admin UNBK. Semoga tutorial yang kami berikan dapat bermanfaat bagi anda. Jangan lupa share artikel ini agar anada juga mendapatkan manfaatnya karena telah membagikan informasi positif. Terima kasih.

Exit mobile version